Hasrat yang selalu menyala dikandung badan
Yang Tidak Pernah Tidur selalu welas asih kepada yang dicintaiNYA
Prasangka baik selalu dipupuk agar tumbuh dan tegak menguat disanubari
Aku mohon ijin kepada para malaikat...
Kita akan selalu bersama
Melangkah diatas jalan kesucian yang telah didoakan
Aku tersadarkan ...nak....
Wujudmu memang anak kecil
Tetapi engkau telah memberi pencerahan kepadaku
Engkau menilai dan engkau mengamati
Engkau ajarkan kepadaku tentang Maha AgungNya Yang Maha Besar
Aku tertunduk tetapi berbahagia
Karena ternyata ilmu itu ada dimana saja dan bimbingan selalu aku terima dari Yang Maha Menghidupi
Penyucian diri adalah cita-cita
Selalu aku goreskan semangat itu dengan sepenuh jiwa raga
Detik, menit, jam, hari, minggu, bulan, tahun berlalu
Tidak ada yang sia - sia
Karena setiap detik adalah proses menyiapkan qolbu ini
Untuk menerima penyucian diri dari Yang Maha Penyayang.
by : wijanarko
18 November 2014
Kita akan selalu bersama
Melangkah diatas jalan kesucian yang telah didoakan
Aku tersadarkan ...nak....
Wujudmu memang anak kecil
Tetapi engkau telah memberi pencerahan kepadaku
Engkau menilai dan engkau mengamati
Engkau ajarkan kepadaku tentang Maha AgungNya Yang Maha Besar
Aku tertunduk tetapi berbahagia
Karena ternyata ilmu itu ada dimana saja dan bimbingan selalu aku terima dari Yang Maha Menghidupi
Penyucian diri adalah cita-cita
Selalu aku goreskan semangat itu dengan sepenuh jiwa raga
Detik, menit, jam, hari, minggu, bulan, tahun berlalu
Tidak ada yang sia - sia
Karena setiap detik adalah proses menyiapkan qolbu ini
Untuk menerima penyucian diri dari Yang Maha Penyayang.
by : wijanarko
18 November 2014